Antisipasi Tawuran, 150 Anggota Satpol PP Awasi Sekolah di Kota Padang
Minggu, 25 September 2022 14:45 WIB
SUMBAR.POSKOTA.CO.ID - Cegah aksi tawuran antarpelajar, 150 anggota Satpol PP Kota Padang melaksanakan pengawasan di sekolah-sekolah di Kota Padang, Jum'at (23/9/2022).
Bersama TNI dan Polri, Satpol PP Kota Padang juga melaksanakan patroli wilayah, menjaga ketertiban umum dan ketentraman masyarakat di Kota Padang.
"Selain anggota di tempatkan di sekolah-sekolah yang rawan terhadap aksi tawuran, Satpol PP juga melaksanakan patroli wilayah di seputaran Kota Padang bersama TNI / Polri," ujar Kasat Pol PP Kota Padang Mursalim.
Ia menjelaskan, ada kabar terjadi penyerangan ke pelajar SMK N 5 oleh diduga pelajar SMK N 1 Padang sekitar lebih kurang 50 motor di jalan raya Lolong, depan makam pahlawan dengan membawa celurit, aksi tawuran tersebut langsung dibubarkan masyarakat setempat dan berhasil mendapatkan satu sajam celurit yang dibawa siswa diduga untuk menyerang.

"Sajam berbentuk celurit tersebut telah diserahkan masyarakat ke pihak kepolisian sektor Padang Barat," tutur Mursalim.
Saat anggota Satpol PP Padang sedang lakukan penyisiran di kawasan Lolong ditemukan sebanyak 24 orang Pelajar SMA Negeri 1 Padang, tengah asik berkumpul di salah satu warung yang tidak jauh dari tempat aksi tawuran tersebut.
"Untuk menjaga jangan sampai menjadi korban aksi tawuran, maka pelajar tersebut, kita amankan ke Mako Satpol PP dan kita panggil pihak sekolah dan keluarga nantinya sebagai penjamin," kata Mursalim.
Dalam rangka mengatasi tawuran antarpelajar yang marak terjadi akhir-akhir ini di Kota Padang, Mursalim berharap kerjasama para orangtua dan semua lapisan masyarakat melaksanakan pengawasan.